Kenangan indah dibalik hijau

"Mengabdi sepenuh hati, Berkarya untuk negeri" 

Itulah jargon kami, 
Bukan kebetulan bukan pula disengaja, namun panggilan hati sehingga terbesit ingin berkontribusi. 

Tri darma perguruan tinggi yang salahsatunya adalah "Pengabdian" dan inilah realisasi dari tri darma tersebut, teringat akan peran mahasiswa yang merupakan salahsatu agen perubahan. Maka tidak ragu saya untuk mengatakan "ya" 

Kulihat ibu pertiwi 
Sedang bersusah hati 
Air matanya berlinang 
Mas intan yang terkenang

Begitulah nyanyian yang dilantunkan anak bangsa untuk ibu pertiwi. 
Bisakah kita merasakan rintihan serta tangisan mereka?
Ataukah hanya menyaksikannya?

Sungguh diluar sana banyak sekali orang yang membutuhkan uluran tanganmu, tangan kita wahai pemuda indonesia 

Tidak 
Sungguh tidak terkesan kampungan 
Justru disana kita banyak belajar 
Belajar merasakan bagaimana kondisi jauh dari perkotaan yang hanya bisa menjelajahi hutan, gunung, kebun, sawah, bukit diatas legokan tanah. 
Daerah terpencil bukan berarti daerah kuno guys 

Dan pengabdian terbaik adalah pengabdian kepada-Nya. 

Terimakasih telah memberikan pengalaman 
Karena pengalaman bagiku adalah emas 
Yang tidak bisa ditukar dengan uang 
Guru terbaik adalah pengalaman 

My trip my adventure 
My trip my education 

Waktu,
begitu manis memberi jeda 
Seperti sebuah bahagia dan sedih pada selisih yang begitu singkat. 

Ruang, 
Begitu tertata menyimpan rasa yang sulit menjadi rahasia 

Warna, 
Begitu lihai berpadu padan dengan benturan ilustrasi hati 

Dan pada saat yang sama, hanya lembut nya do'a yang dapat meluluh lantahkan semua itu. 
Karna Cinta, tidak cukup hanya dengan rasa dan kata,  namun segala yang lebih penting dari pada itu adalah memanja diri dihadapan pemilik segala Cinta ~

-Azzahra Arrasyide

Pengabdian adalah cinta dan kasih sayang😊



Comments